Mobil box dan truk box adalah kendaraan angkutan barang hantaran yang biasanya digunakan untuk mengangkut barang yang dimasukkan dalam suatu box yang terbuat dari baja ataupun dari aluminium. Dengan box ini barang akan terlindungi dari hujan dan angin dan disamping itu juga melindungi barang dari tangan-tangan jahil.
Ada pula truk box yang dilengkapi dengan pendingin yang digunakan untuk mengangkut barang yang mudah busuk atau rusak karena suhu seperti untuk angkutan es, daging, ikan, sayuran dan buah-buahan.
Jika kemudian Anda berniat mencari jasa sewa mobil box untuk mengantarkan barang Anda, artikel ini juga akan mengajari Anda bagaimana cara memesan mobil box tersebut. Atau Anda bingung jenis muatan apa yang cocok untuk membawa mobil box? Mari kita lihat jenis dan kapasitasnya terlebih dahulu supaya bisa menentukan jenis muatan seperti apa yang pas.
Jenis-Jenis Mobil Box
1. Grand Max Blind Van
Grand max blind van merupakan salah satu merek atau jenis mobil van yang paling banyak digunakan. Mobil jenis ini memiliki kapasitas berat Kosong : 2 Ton, Berat Maksimal : 3 Ton, dengan panjang : 150 cm, lebar : 160 cm dan tinggi : 108 cm. Mobil van memiliki maksimal berat 3 ton, untuk mengimbangi berat kosong hingga maksimal berat, mobil jenis ini bisa digunakan untuk pengiriman dengan jumlah sedang. Bisa Anda gunakan untuk membawa makanan dalam kemasan atau peralatan pindah rumah seperti sofa kecil dan vas bunga.
2. Mobil box Box
Sesuai dengan namanya, jenis mobil box ini memiliki box tertutup di bagian belakang. Untuk ukuran, jenis mobil box box ini memiliki panjang karoseri 237 cm dan lebar 155 cm dan tinggi 129 cm. Berat maksimal untuk pick up jenis ini hanya mencapai 1,5 Ton saja. mobil box jenis ini bisa membawa muatan hingga setengah ton. Karena memiliki karoseri berbentuk box, kapasitas untuk mobil box jenis ini cenderung sedikit, tapi bisa membawa barang pindahan seperti sofa, meja makan berukuran sedang, hingga kulkas dan televisi
3. mobil box Reefer
Sesuai dengan namanya, jenis mobil box ini memiliki box tertutup di bagian belakang dan memiliki pendingin hingga suhu maksimum mencapai -20 derajat celcius. Berdasarkan nama dan fungsinya jenis mobil box ini bisa digunakan untuk membawa makanan beku atau frozen food. Untuk ukuran, jenis mobil box box ini memiliki panjang karoseri 237 cm dan lebar 155 cm dan tinggi 129 cm. Berat maksimal untuk pick up jenis ini hanya mencapai 1,5 Ton saja.
4. Truk CDD Box
Truk CDE adalah singkatan dari Colt Diesel Engkel yakni tipe truk berkapasitas tergolong kecil. Tipe truk ini seringkali Anda lihat di gang kecil sebab memang masih dapat masuk ke jalan kecil serta truk ini bisa diperbolehkan untuk lewat di tol dalam kota.Truk ini sebut CDE sebab jumlah ban yang masih berjumlah 4, yang terbagi dalam 2 ban depan serta 2 ban belakang. Tetapi jangan salah, truk kecil ini dapat membawa barang sampai kapasitas 2000 Kg.
5. Colt Diesel Double (CDD) Long Box
Truk CDD adalah singkatan dari Colt Diesel Double yakni tipe truk berkapasitas cukup besar. Jenis truk ini memiliki berat maksimal 14 Ton dengan berat kosong 4 ton. Jika diperhitungkan, jenis truk ini mampu membawa muatan 10 ton.
6. Colt Diesel Double (CDD) Box Reefer
Truk CDD adalah singkatan dari Colt Diesel Double, Sesuai dengan namanya truk jenis ini memiliki kelebihan yaitu bisa untuk membawa muatan dengan kebutuhan pendingin. Jenis truk ini memiliki berat maksimal 8 Ton dengan berat kosong 2,5 ton. Jika diperhitungkan, jenis truk ini mampu membawa muatan 5 ton lebih.
7. Tronton Box
Tronton box memiliki ukuran panjang 630 cm, lebar 220 cm dan tinggi 230 cm. Berat kosong tronton ini mencapai 7,2 ton dengan berat maksimal 15 ton. Ukuran yang sangat cukup jika membawa muatan Anda yang jumlahnya mencapai 7 ton.
8. Tronton Reefer
Tronton jenis Reefer yang bisa digunakan untuk mengangkut atau mengirim barang beku. Tronton jenis ini memiliki ukuran panjang 630 cm, lebar 220 cm dan tinggi 230 cm dengan suhu - 20 derajat celcius. Berat kosong tronton ini mencapai 7,2 ton dengan berat maksimal 15 ton. Ukuran yang sangat cukup jika membawa muatan Anda yang jumlahnya mencapai 7 ton.
9. Fuso Box
Fuso box menjadi salah satu truk fuso yang banyak digunakan di Indonesia. Jenis truk yang memiliki box di belakang selalu jadi incaran shipper yang membutuhkan jasa pengiriman berupa makanan dalam kemasan, atau jenis barang lain yang rentan terhadap panas dan hujan. Fuso box memiliki ukuran panjang : 570 cm, lebar : 230 cm , Tinggi : 240 cm, Dimensi : 25 CBM dengan berat maksimal 7 ton.
Selain jenis-jenis mobil box yang telah disebutkan, Anda juga pasti sudah familiar dengan jenis truk wing box, untuk truk jenis ini juga memiliki berbagai jenis lainnya, Anda bisa cek detailnya pada artikel berikut: Kenali Berbagai Jenis, Volume dan Kapasitas Muatan Truk
Setelah mengetahui jenis dan fungsi mobil box tersebut, manakah yang saat ini paling sesuai dengan kebutuhan muatan Anda, apakah Anda hendak mengirim frozen food? Atau Anda membutuhkan sewa mobil box ini untuk keperluan pindahan? Anda bisa menentukan jenis mobil box apa yang akan Anda sewa sekarang.
Untuk menyewa mobil box Anda bisa melakukan langkah Pengiriman melalui aplikasi Kargo adalah menggunakan Kargo shipper. Kargo shipper dapat diakses melalui situs web resmi milik Kargo atau Anda dapat mengunduh aplikasi Kargo shipper di Play Store.
Setelah masuk ke website Kargo atau mengunduh aplikasi Kargo shipper, Anda bisa buat akun shipper terlebih dahulu.
Bagaimana cara membuat akun Kargo shipper?
Selain aplikasi Kargo Vendor, terdapat pula aplikasi Kargo Shipper yang diperuntukan bagi Anda yang memiliki muatan. Sangat mudah untuk mendaftarkan diri dan menggunakan layanan di platform Kargo. Anda hanya perlu gadget (smartphone ), nomor handphone yang masih aktif, dan alamat email. Pastikan Anda sudah mengunduh aplikasi Kargo Shipper. Simak di bawah ini untuk detailnya:
1. Buka Aplikasi Kargo Shipper
Buka aplikasi Kargo dan daftarkan akun Anda menggunakan alamat email dan nomor telepon. Pastikan alamat email dan nomor telepon Anda dalam keadaan aktif.
2. Isi data diri Anda
Lengkapi data diri yang dibutuhkan, seperti: nama lengkap, alamat email, nomor handphone, dan password untuk login kembali di lain waktu. Kemudian, baca lagi syarat dan ketentuan yang lebih lengkap di bawahnya untuk memastikan Anda menyetujuinya.
3. Verifikasi nomor handphone Anda
Platform Kargo akan mengirim SMS ke nomor handphone yang Anda berupa kode OTP untuk verifikasi nomor yang Anda masukkan sudah benar. Masukkan kode OTP tersebut ke dalam platform Kargo dan lanjutkan langkah berikutnya. Pro Tip: Jangan pernah sebarkan atau berikan kode OTP untuk verifikasi tersebut kepada siapapun. Bahkan, sekalipun itu adalah karyawan internal Kargo Tech untuk memastikan data pribadi Anda akan tetap aman.
Bagaimana cara pesan mobil box dengan aplikasi Kargo shipper?
1. Isi form rute
Setelah akun Anda terdaftar dan terverifikasi, Anda bisa langsung mengisi form rute pengiriman yang di dalamnya terdapat Asal muatan, tanggal muatan, tujuan muatan, beserta tanggal bongkar. Pastikan Anda mengisinya dengan benar.
2.Isi Info Pengiriman
Setelah Anda mengisi info form rute, kemudian Anda perlu mengisi jenis kendaraan , perkiraan berat atau tonase, jenis barang, serta harga yang anda tawarkan. Selain itu, anda perlu menjelaskan detail barang anda pada kolom " deskripsi pengiriman"
3.Konfirmasi pesanan Anda
Anda hampir menyelesaikan tahap upload permintaan pengiriman barang. Langkah selanjutnya adalah konfirmasi kembali data yang tadi Anda isi sudah benar. Jika ada yang salah, edit kembali bagian tersebut sampai benar. Jika semua data sudah anda pastikan benar Anda bisa tekan tombol "kirim muatan " untuk posting permintaan pengiriman barang Anda tersebut.
Setelah Anda memasukan semua data tersebut, Anda akan mendapatkan penawaran dari pada vendor dengan harga yang menarik. Di sini Anda bisa memilih penawaran yang paling sesuai dan realistis dengan kebutuhan Anda. kemudian Anda bisa menghubungi vendor melalui telepon seluler atau melalui website. Pesan sekarang juga dan buat penawaran menarik untuk kiriman Anda.
Atau yang lebih mudah lagi, Anda juga bisa langsung melakukan pemesanan melalui Whatsapp di sini.
Comments